Mengenai Saya

Foto saya
Aku hidup dalam perasaan tentang cinta, keadilan, dan kebenaran. Tersayat oleh kebutaan dunia, terguncang oleh ketidakpekaan rasa, terpaku oleh hati yang membeku.

Minggu, 05 April 2009

Buruk Muka Cermin Dibelah

Bagi sebagian orang, hasil TO bagi sebagian orang tidak berarti apa-apa. Akan tetapi, sebenarnya TO membawa manfaat yang luar biasa. TO yang dijalani sungguh-sungguh akan memberikan informasi yang luar biasa tentang kemampuan seseorang. Seberapa jauh dia menguasai bahan ujian akan tampak dari hasil TO. Sayangnya, banyak orang menipu diri dengan TO. Mereka mengerjakan TO dengan segala cara agar mendapat nilai baik. Bahkan, konon ada orang tua yang mempertanyakan kenapa hasil TO BI jelek, padahal tidak sulit! Sikap demikian tentu saja hanya akan merugikan diri sendiri. Celakanya, bila nanti ternyata tidak lulus ujian, jarang yang mau mengakui bahwa mereka tidak lulus karena memang tidak mempersiapkan diri. Justru, mereka akan melemparkan kesalahan itu kepada gurunyalah, sekolahlah, dan lain-lain. Pendek kata, memang memecahkan cermin bila ternyata buruk mukanya daripada memperbaiki muka sendiri. Selamat menyongsong UN, dan semoga semua berakhir dengan kebaikan.

Hasil TO III BI

Hasil TO III BI SMA SAMARIA KUDUS
XII IPA
1.6,80,2.5,80,3.5,40,4.6,60,5.6,60,6.7,40.7.7,00,8.6,80.9.7,60,10.5,60,11.6,40,12.7,40,13.6,80,14.7,00,15.6,60,16.7,00,17.7,00,18.5,80,19.6,60,20.6,60,21.7,20,22.7,20,23.6,00,24.5,20.
XII IPS
1.6,20,2.6,00,3.5,40,4.5,00,5.7,20,6.----,7.7,00,8.4,60,9.6,60,10.6,20,11.5,80,12.5,80,13.6,60,14.7,00,15.6,00,16.6,00,17.5,00,18.5,80,19.5,40,20.6,40,21.6,60,22.6,60,23.6,00,24.5,20,25.6,80,26.4,20,27.5,40,28.5,20,29.5,20,30.4,40,31.4,60,32.5,60,33.5,40,34.6,20

Juara kali ini adalah RIKI PRATAMA dengan nilai 4,20 !!! Selamat dan semoga menikmati !!!!


Kesombongan adalah gerbang kebinasaan dan kenistaan !!!

Senin, 16 Maret 2009

Indahnya Memahami

Dua tiga hari ini aku seperti tercerabut dari duniaku. Banyak teman di sekitarku seolah menutup diri untukku. Perlahan aku tahu sebabnya, ternyata hal itu berkaitan dengan situasi yang terjadi belakangan ini. Aku rupanya dituduh menjadi "destroyer" atas situasi yang terjadi. Banyak selentingan katanya aku kejam, bahkan kepada sahabat dekat. Akan tetapi, semua itu kuambil karena aku "ngemong" dua pihak. Aku di tengah. Tak mungkin aku menjatuhkan salah satunya dan menjatuhkan yang lainnya. Tapi biarlah, karena yang aku tahu Tuhan tidak tidur. Biarkan mereka menikmati prasangkanya sendiri. Setiap orang berhak berprasangka. 

Minggu, 15 Maret 2009

Hari Ini

Hari ini aku terpaksa menarik nafas panjang untuk yang kesekian kalinya. Seorang pemimpi kembali menorehkan mimpinya di sebatang pohon. Dan ia cukup keras dalam menorehkan mimpi itu. Dengan bantuan sebuah paku, ia tancapkan namanya ibarat prasasti. Anehnya, tak seorangpun mencegahnya demikian. Demikian juga aku. Itu satu-satunya yang kusesali !!!

Rabu, 21 Januari 2009

Ternyata kita "noraxs", he-he....!!!!

Kemarin, murid-murid saya pada nanyain saya. " Pak, nonton Obama, nggak ???"
"Nggak, memang kenapa ?"
"Yaa...Bapak, nggak gaul !!"
"He...he....bukannya nggak gaul, saya cuma tidak ingin ikutan "norak" !Memangnya Obama presiden kita???Kenal juga kagak.....

Itulah sekelumit pembicaraan yang terjadi pada pagi hari tanggal 21 Januari 2008.Memang, saya sebenarnya terheran-heran juga melihat mereka yang jungkir balik memperhatikan Obama. Bahkan, ada stasiun TV yang sampai menyiarkan langsung dengan acara khusus segala. Yang juga sangat menggelitik saya adalah mereka yang merasa pernah ketempatan Obama di waktu kecilnya, sampai-sampai membuat acara nonton bersama. Padahal kalau dipikir-pikir keberadaan Obama waktu itu kan hanya ibarat "singgah" saja dalam perjalanan hidupnya. Jangan-jangan kita m emang termasuk orang-orang yang suka "merasa" berharga atau berjasa bagi orang lain ya???Kalau benar itu yang terjadi, saya khawatir kita hanya akan menjadi bangsa yang sibuk menghitung kebaikan-kebaikannya sendiri.Ahhh....betapa menyedihkan !!!!!